Pada tanggal 3 Juni 2013 yang lalu, telah terjadi kebakaran
yang menghanguskan 1 rumah di daerah Kelapa Dua, Depok. Kebakaran ini
disebabkan adanya konsleting listrik atau hubungan pendek arus listrik dan
kebocoran pada selang gas. Beruntungnya saat kebakaran itu terjadi, penghuni
rumah sedang tidak berada di dalam rumah dan tidak ada korban dari peristiwa
ini. Warga sekitar berusaha untuk memadamkan api dengan air seadanya untuk
mempertahankan api tersebut supaya tidak semakin membesar sampai mobil pemadam
kebakaran datang. Setelah kurang lebih 1 jam kemudian mobil pemadam kebakaran
baru tiba di lokasi kejadian dan akhirnya api pun sudah mulai dapat dipadamkan.
Keesokan
harinya barulah penghuni rumah itu pulang dan beberapa diantaranya histeris
ketika melihat rumah mereka yang sudah hancur dan menjadi debu. Rumah itu
digunakan untuk usaha berbisnis online atau berbelanja online. Usaha online
yang dijalankannya adalah menjual boneka-boneka dari ukuran kecil sampai ukuran
besar. Rata-rata semua barang yang ada di dalam rumah adalah yang mudah sekali terbakar, dan itu dapat memicu semakin besarnya api. Semua barang-barang dagangannya dan harta benda yang ada di dalam rumah
itu hangus terbakar dan tidak ada yang tersisa kecuali puing-puing yang
dihasilkan oleh kebakaran itu. Pemiliknya diperkirakan mengalami kerugian
ratusan juta rupiah.
Lokasi rumah
yang mengalami kebakaran tersebut berimpitan dengan rumah-rumah lainnya. Untung
saja api tidak menyambar sampai kerumah-rumah disekelilingnya. Sekarang rumah
yang sudah hancur dan rata dengan tanah itu dijadikan tempat untuk membakar
sampah oleh warga disekitar.